Kawasan Pengembangan Teknologi Pendidikan

Kawasan pengembangan adalah proses penterjemahan spesifikasi desain kedalam bentuk fisik. Dalam kawasan pengembangan terdapat keterkaitan yang kompleks antara teknologi dan teori yang mendorong, baik desain pesan maupun strategi pembelajaran dapat dijelaskan dengan adanya:
  • Pesan yang didorong oleh isi
  • Strategi pembelajaran yang didorong oleh teori
  • Manifestasi fisik dari teknologi perangkat keras, perangkat lunak dan bahan pembelajaran
Kawasan pengembangan dapat diorganisasikan dalam 4 kategori yaitu:
  • Pengembangan dengan menggunakan teknologi cetak 
Cara untuk memproduksi atau menyampaikan bahan, seperti buku-buku dan bahan-bahan visual yang statis. Terutama melalui proses percetakan mekanis atau fotografis. 
  • Teknologi audio visual
Yaitu: cara memproduksi dan menyampaikan bahan dengan menggunakan peralatan mekanis dan elektronis untuk menyampaikan pesan-pesan audio visual
  • ·         Teknologi berbasis computer
Yaitu: cara-cara mmemproduksi dan menyampaikan bahan-bahan dengan menggunakan perangkat yang bersumber pada mikroprosesor
  • ·         Teknologi terpadu
Yaitu: cara untuk memproduksi dan menyampaikan bahan dengan memadukan beberapa jenis media yang dikendalikan computer.

No comments: